Social Icons

Jumat, 17 Februari 2012

Ayah ASI


Banyak hal dapat kita ( ayah ) lakukan untuk keluarga kecil kita, salah satunya adalah dengan menjadi ayah ASI bagi buah hati kita sekaligus sebagai seorang suami yang penuh perhatian pada istri kita karena telah menggantikan tugas ibu sementara waktu.

 Ada bebrapa hal yang bisa kita lakukan, antara lain :
  1. Sebisa mungkin selalu berada disamping istri dan menjadi orang pertama yang memberi dorongan ketika istri sedang dalam proses persalinan maupun pascapersalinan. Selama proses kehamilan, persalinan dan pascapersalinan, ibu seringkali merasa emosinya tidak stabil. Oleh karenanya dibutuhkan dukungan penuh dari suami.
  2. Melibatkan diri dalam perawatan si kecil. Ikutlah ambil bagian dalam merawat si kecil, Apalagi saat ibu harus beristirahat seperti membantu menggantikan popok, menggendong, dan menenangkannya saat rewel akan sangat membuat ibu merasa terbantu dan didukung.
  3. Membangun kedekatan dengan sang buah hati sejak awal.
    Ibu bisa mendekatkan hubungan batin antara ayah dengan bayinya sejak janin masih dalam kandungan, Semakin awal mendekatkan hubungan batin dengan bayi, semakin cepat kontak batin terjalin. Saat si kecil lahir segera lakukan kontak fisik.
  4. Memberi dukungan pada istri jika ia berniat memberikan ASI eksklusif pada bayi.
    ASI merupakan makanan terbaik bagi bayi, ASI mengandung zat-zat yang dibutuhkan untuk pertumbuhan bayi. Oleh karenanya, dukunglah istri sepenuhnya saat istri ingin memberikan ASI ekslusif, Dukungan dari pasangan akan sangat membantu menguatkan tekad untuk menyusui.
Mungkin masih ada banyak lagi yang bisa dilakukan selain uraian diatas, yang jelas lakukan yang bisa kita lakukan untuk keluarga kita. Baiklah para ayah, jadikan ini renungan agar kita bisa menjadi seorang ayah yang baik dan teladan serta menjadikan keluarga kecil kita menjadi keluarga bahagia.



0 komentar:

Posting Komentar

Riz point

 

Sample text

Sample Text

Sample Text